Kajati Jatim Kunker dan Silaturahmi Ponpes Lirboyo Kediri

    Kajati Jatim Kunker dan Silaturahmi Ponpes Lirboyo Kediri
    Kajati Jatim Dr.Mia Amiati, SH.MH didampingi Kajari Kota Kediri Novika diterima Pengasuh Ponpes Lirboyo KH. Muhammad Anwar Mansur dan KH. An’im Falahudin Mahrus

    KEDIRI - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jawa Timur Dr.Mia Amiati, SH.MH beserta para Asisten dan Kabag TU pada Kejaksaan Tinggi Jawa Timur melaksanakan kunker dan silaturahmi ke Ponpes Lirboyo Kecematan Mojoroto Kota Kediri, Jawa Timur, Selasa (30/8/2022) 

    Rombongan Kajari Jatim diterima oleh Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo KH. Muhammad Anwar Mansur, KH. An’im Falahudin Mahrus dan pengasuh Ponpes Lirboyo lainnya. 

    Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Kediri Novika MR, S.H, M.H melalui Kasi Intelijen Kejari Kota Kediri Harry Rachmat, S.H, M.H mengatakan, kegiatan silaturahmi Ini dalam rangka rangkaian kunjungan kerja Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur di Kejaksaan Negeri Kota Kediri dan Kabupaten Kediri. 

    "Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur menyampaikan agar kejaksaan dapat bersinergi dengan pondok pesantren khususnya dalam pengenalan terhadap hukum, melalui program penyuluhan dan penerangan hukum dan Jaksa Masuk Pesantren, " ucap Kasi Intel Harry. 

    Sebelumnya, Jaksa Masuk Pesantren sudah dilakukan di Ponpes Wali Barokah Burengan Kediri. Lanjut Harry bahwa program Jaksa Masuk Pesantren sebagai kelanjutan program yang dilakukan dibeberapa Ponpes yang ada di wilayah hukum Kejari Kota Kediri. 

    "Tujuan program JMP adalah memberikan penyuluhan dan penerangan hukum kepada masyarakat, khususnya kepada pelajar dan santri, sehingga mereka mengenali hukum dan menjauhi hukuman, ” kata Harry Kasi Intel Kejari Kota Kediri.

    kediri
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Kapolda Jatim : Film Sayap-sayap Patah Menambah...

    Artikel Berikutnya

    Kejari Kota Kediri Launching Satgas Pemberantasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Harkamtibmas Pilkada 2024 Perguruan Silat Gelar Ikrar Kesepakatan dan Komitmen Damai di Mapolres Probolinggo
    Polres Ngawi Gelar Piramida, Upaya Cooling System untuk Pilkada 2024 Damai
    Kader Muda NU Kab Kediri Deklarasi Dukung Dhito-Dewi Pilkada 2024

    Tags